Rabu, 23 April 2014

Tips Untuk Hidup Sehat




Sebenarnya rahasia untuk hidup sehat itu hanya perlu melakukan perubahan-perubahan kecil yang harus dilakukan secara terus menerus seperti, segelas air putih dipagi hari, aktivitas fisik yang cukup, berpikir positif ( Positif thinking ).Nah dengan perubahan-perubahan kecil dan sederhana  inilah yang akan menciptakan hasil yang luar biasa dalam kehidupan Anda ( sehat, bugar, serta hidup yang lebih berkualitas ).

Dibawah adalah beberapa tips dan kebiasaan-kebiasaan sederhana yang perlu dilakukan agar selalu sehat dan bugar setiap hari, sehingga kita dapat melakukan aktivitas dengan lancar.

1.Segelas air putih di pagi hari

Biasakan bangun di pagi hari dengan segelas air putih, jika Anda suka bisa ditambahkan jeruk lemon atau jeruk nipis, air putih diyakini dapat membersihkan racun dan radikal bebas di dalam tubuh, dan tentu saja agar Anda terhindar dari dehidrasi ( 60% tubuh kita adalah cairan ).

2.Tidur yang Cukup

Kurang tidur dapat membuat Anda lelah, marah dan tidak dapat menjaga konsentrasi dengan baik.Kurang tidur juga dapat merusak fisik, kesehatan ( terutama kesehatan jantung ).beberapa penelitian menunjukkan bahwa 8 jam tidur per 24 jam ( sehari semalam ) merupakan kebutuhan standar rata-rata untuk orang dewasa.Tapi masing-masing orang bisa  juga berbeda-beda berkisar antara 8 -10 jam, jika Anda masih merasa mengantuk, kemungkinan Anda masih kurang tidur.

3.Peregangan di pagi hari

Peregangan dapat meningkatkan aliran darah ke otot-otot Anda, dan memberikan ekstra oksigen yang akan berguna untuk melakukan aktivitas hari ini dengan penuh semangat dan optimisme.

4.Biasakan sarapan di pagi hari

Makan pagi ( breakfast ) sangat bermanfaat sebagai sumber tenaga untuk beraktivitas, sarapan juga dapat mencegah dari penyakit lambung ( gastritis ), tidak perlu takut gemuk, karena beberapa penelitian ( Konfrensi American heart Association 2003 ) melaporkan bahwa orang yang sarapan dipagi hari kecil kemungkinan untuk menderita gemuk dan penyakit diabetes jika dibandingkan dengan orang yang tidak sarapan ( nonbreakfast ).

5. Hadapi hidup ini dengan senyuman

Seringlah tersenyum. Senyum membuat orang lain pun tersenyum. Bahkan dalam sebuah percakapan, banyaklah tersenyum, dan perhatikan bagaimana energi positif dari orang lain meningkat.

6.Sempatkan waktu untuk berjalan kaki setiap hari.

Kita tentunya sudah tahu tentan keuntungan beraktivitas fisik ( jalan kaki ),akan tetapi banyak diantara kita yang merasa tidak punya waktu dan keinginan untuk berolahraga.Jika anda bekerja dikantor biasakan menggunakan tangga bukan lift, berjalan-jalan dengan teman Anda, berjalan-jalan dengan Anjing Anda sedikit lebih lama ini akan membuat Anda lebih aktif secara fisik.beberapa peneliti mengatakan bahwa orang hanya perlu berjalan 12 mil perminggu atau sekitar 125-200 menit perminggu untuk meningkatkan kesehatan jantung mereka.

7.Lakukan interaksi sosial.

Dikatakan bahwa orang yang kesepian lebih cendrung sakit dan mati muda.Orang yang tidak memiliki teman gampang stress, depresi dan sering kurang aktif secara fisik.Para ahli mengatakan bahwa seseorang yang mempunyai interaksi sosial yang baik kesehatannya juga akan lebih baik.

8.Komsumsi makanan yang Alami ( tanpa bahan pengawet )

Teliti daftar makanan yang akan Anda beli, apakah mengandung bahan pengawet dan tidak sehat, ada banyak bahkan ratusan makanan yang tidak sehat serta mengandung pengawet yang beredar dipasaran, jadi pastika Anda lebih berhati-hati dalam memilih makanan yang sehat untuk Anda.Dapatkan informasi yang cukup tentang makanan, kosmetik dan produk lainnya yang kurang baik bagi kesehatan Anda di Internet.

9.Cari Kegiatan baru

Menciptakan kegiatan baru bersama teman, keluarga seperti hiking, olahraga kelompok, ski atau naik sepeda, menyalurkan hobi dapat memberikan kenikmatan tersendiri dan mengurangi stress.Anda juga akan mulai bertemu orang-orang yang memiliki minat sama seperti Anda dan mungkin mendapat beberapa teman-teman baru, asik kan ? Nikmati hobi baru Anda, dan ingat bahwa orang yang bahagia biasanya hidup lebih lama.

10.Cintai Hidup Anda

Relaks ! jangan gugup, jangan galau, jangan mudah tersinggung dan marah/emosi hanya karena masalah sepele, jangan terlalu serius, senyum, cinta orang lain, cintai dan sayangi orang disekitar anda dan selalu melihat sisi terang kehidupan. hadapi hidup ini dengan segala permasalahan dan peroblema kehidupanya dengan ibadah kepada Tuhan, dengan ketenangan, dengan kesabaran, dengan keuletan, dengan cinta kasih, dengan pola pikir yang sehat dan cerdas, dengan hati, dengan adab dan budi pekerti yang luhur.

11. Jalani hidup dengan penuh keiklasan dan kesabaran

menjalani hidup dengan penuh keiklsan dan kesabaran dalam mengahadapi kehidupan, problema, ujian, dan cobaan

12. Jagalah hati dan pikiran

jagalah hati dan pikiran yang negatif/kotor jagalah hati dari penyakit hati iri, dengki, cemburu, sombong, takabur dan sebagainya bersihkan dan sucikan hati. Jagalah pikiran dari khayalan yang terlalu berlebihan.

13. Sering dan suka  menjalankan ibadah kepada Tuhan Yang Maha Esa

jalani perintah dan larangan Tuhan sesuai keyakinan dan kepercayaan masing-masing, sholat 5 waktu.

13. Mematuhi dan menjalankan peraturan perundangan yang berlaku, tatanan kehidupan.



Jika tips ini dipraktekkan dengan benar dan berkesinambungan Anda dapat mendapatkan manfaat yang luar biasa, sehat, bugar sepanjang hari 

Selasa, 22 April 2014

Persahabatan Terbaik Sepanjang Masa

Persahabatan Terbaik Sepanjang Masa

 

Kata Mutiara Persahabatan yang Diharapkan mempu membuat persahabatan semakin erat. Dan jangan lupa bagikan ke teman – temanmu agar kalian semakin memahami persahabatan dan saling mengerti satu sama lain ya.
Dikarenakan kita Seringkali memiliki perselisihan dengan sahabat atau teman, tak jarang kita saling bertengkar, menebar kemarahan hingga sampai putus hubungan persahabatan. Oleh karena itu artikel Kata Mutiara Persahabatan Terbaik Sepanjang Masa ini ditulis untuk membuka mata kita untuk lebih menghargai persahabatan.
“ Sahabat laksana lilin yang terbakar, menyinari meski dirinya kian sirna oleh api”
“ Mengapa persahabatan takan pernah berakhir? Karena persahabatan tak pernah ingin memiliki dan di miliki, persahabatan selalu ingin membahagiakan tanpa meninggalkan kebahagiaannya sendiri. Dan kebahagiaan itu adalah kebersamaan dalam canda tawa duka dan airmata “
Sahabat sejati bukan mereka yang takan pernah membuat kita kecewa, bukan mereka yang tidak akan pernah membuat kita marah atau sedih, juga bukan mereka yang tak pernah membuat kita meneteskan air mata. Sahabat bukanlah manusia yang sempurna, Namun dibalik ketidak sempurnaan itulah kita belajar untuk mengerti kesempurnaan dari persahabatan “
“ Di dunia ini tidak pernah ada kata mantan sahabat, yang ada hanyalah hati yang kotor karena amarah “
“ Jika meminta maaf adalah sebuah KERENDAHAN bagimu, maka kau tak pernah bisa merasakan arti indahnya persahabatan”
“ Dalam persahabatan, hanya ada tiga hal yang akan kau dapatkan, Ketulusan, Kebahaigaan dan menerima kesalahan untuk memaafkan “
“ Persahabatan terindah dan paling abadi ternyata hasil dari kebesaran hati meminta maaf, dan kemuliaan jiwa karena memaafkan “
“ Ikutilah jalan dimana sahabatmu berjalan, ketika lurus menuju kebenaran, ikutilah meskipun kau merasa sakit. Ketika ia berbelok dari kebenaran, maafkanlah dia dengan keindahan hatimu dan beranikan diri untuk menjadi penunjuk jalan ketika sahabatmu bimbang tak tahu kemana arah melangkah “

“ Sahabat yang pertama kau kenal bukanlah barang bekas ketika kau menemukan sahabat yang baru, karena belum tentu sahabat yang baru memberimu kesetiaan”
 “ orang takan menanyakan dari mana asalmu, apa agamamu, bagaimana tingkahlakumu ketika kau bisa menghargai sahabat – sahabatmu “
 “ Tanpa sahabat, Kau hanya ranting kering yang tersapu angin “
“ Sahabat adalah utusan Tuhan yang Dia kirimkan untuk menjaga kita dari ketakutan, Menghibur kita dari kesedihan, Mengajari kita arti ketulusan, Memberitahu kita makna Keikhlasan dan menjadikan kita kuat saat kekecawaan datang menghampiri kita, “
 “ Jika memang kau tak cukup dapat menghargai rasa kasih para sahabatmu, ingatlah bahwa orang lain selain keluargamu yang pertama hadir ketika kau menderita adalah SAHABATMU “
 “ Sahabat tak ingin memilikimu, Pacar selalu ingin memilikimu, Sahabat tak memandang seberapa lama waktu menyayangi, Pacar hanya akan mencintai ketika masih terdapat hubungan”
“ Ketika kau di hadapkan pada dua pilihan, sahabat atau pacar. Ingatlah siapa yang paling sering berada di dekatmu ketika engkau membutuhkan “

Demikianlah kata kata mutiara tentang persahabatan Terbaik Sepanjang Masa. Semoga kita ditakdirkan untuk menjadi sahabat – sahabat yang dipenuhi kejujuran, ketulusan, kesetiaan dan jiwa besar memafkan.

 sahabat 1
 ” Sahabat adalah seseorang yang selalu ada ketika kita ingin berbagi cerita memberikan perhatian ketika membutuhkan” sahabat pokoknya top markotop deh,sahabat sejati emang bener-bener mantep ngga pernah mengenal lelag dan tak kenal putus asa, di foto ini juga udah tersirat makna yang begitu mendalam betul begitu ??
sahabat 2
 ” Sahabat adalah Orang yang berani membantumu tetap berdiri walaupun seluruh dunia ingin menjatuhkanmu” sahabat itu sesuatu banget deh, kalau mungkin ente sedang dalam posisi terpuruk atau, kurang semangat dikala anda gagal dalam sesuatu hal, sahabat akan selalu hadir untuk memberikan penyemangat dan motivasi untuk anda
sahabat 3
Sahabat adalah mereka yang tetap ada, walaupun seluruh dunia berkata kau tidak berharga lagi” walau dirimu dalam cercaan orang lain yang menggap dirimu tidak berharga lagi, tapi sahabat sejati tak akan pernah meninggalkanmu seperti teman-temanmu yang lainnya
sahabat sejati
 ” tidak ada persahabatan yang diawali dengan sikap egois” sahabat sejati pastinya diawali dengan rasa saling menyayangi dan mengasihi,  kalau ane sendiri temuin sahabat sejati , emang dari kecil waktu masih jadi anak-anak ane udah punya sahabat yang selalu ada buat ane ampe sekarang ini , walau kadang ada perselisihan tapi, bakal baikan lagi,  kwkw kaya orang pacaran aja ya
ya udah gan, . mungkin itu aja dulu pembahasan tentang Gambar Kata Kata Sahabat Sejati Disemoga informasi yang ane berikan kali ini bermanfaat untuk anda semua, dan jangan lupa untuk follow @pictbbm ya biar dapet updatean dp terus gan

Sabtu, 19 April 2014

puisiku






KEKASIHKU MEI 2003
                                                                             
Kekasihku
Diatas kilauan air sungai yang mengalir
Di batas hati
Aku lafalkan kata-kata cinta terakhir
Supaya aku dapat tenang melepasmu

Kekasihku
Diatas lembaran kertas putih
Aku goreskan tulisan pesan
Supaya kamu dapat menatap sejuk
Masa depanmu

Kekasihku
Kuulurkan tangan terakhir
beserta doa
setelah kamu pergi saat lulus sekolah SMA
di bulan mei 2003


PUISI UNTUK SAHABAT

Kata orang dia adalah sahabat
Dia yang selalu ada
Ketika suka maupun duka
Dia selalu setia bersama

Kata orang dia memang sahabat
Dia yang bisa kita jadikan tempat cerita
Dia yang bisa memberi semangat
Pendapat juga solusi

Kata orang............
Yach, memang
Itu sekedar kata orang
Yang bangga dengan sahabat

Bagi sebagian orang
Sahabat itu cuman omong kosong
“sahabat...”
Sekedar kata yang mudah diucapkan siapa saja
Bahkan anak kecil

Sahabat
Janganlah kau menjadi sahabat palsu



PURWOREJO 15 MEI 2003

Cinta hanyalah cinta, dan nasi sudah menjadi bubur
Baru kurasakan dan kusadari bahwa cinta itu pahit dan menyedihkan
Di dalam cinta ada rasa cemburu dan tak ingin kehilangan
Mengapa dulu aku tidak mengutarakan seberapa besar cintaku padamu
Sekarang semua tinggal kenangan
Harapan tinggal harapan dan takkan pernah kembali
Selamat jalan cintaku
Selamat tinggal
Aku hanya ingin cinta sejati yang seutuhnya
Dan aku tahu bahwa Alloh yang menentukan

Ki Dalang Redi Bethitit/Redi Wijoyo dan asal usul padukuhan gembor desa wirun


Mbah Redi Bethitit adalah seorang Dalang yang asal-usulnya dari Solo atau Mataram yang bernama asli Ki Dalang Redi Wijoyo tinggal di desa Wonoroto Ngombol, Dalang ini cukup terkenal di daerah Purworejo dan Kutoarjo yang saat itu menjadi Kabupaten sendiri-sendiri.

Mbah Redi Bethitit/Ki Dalang Redi Wijoyo, mendengar sayembara dari Bupati Semawung/Kutoarjo yaitu Bupati Tumenggung Kertonegoro Sawunggalih II, dan beliau berminat untuk mengikutinya dengan tujuan untuk menolong penduduk yang ketakutan karena ular raksasa, ganas dan besar.

kemudian Ki Dalang Redi Wijoyo menghadap Kanjeng Bupati Sawunggalih II untuk mengikuti sayembara dan mohon ditunjukkan tempat ular besar ganas itu berada, sang Bupati menyetujuinya dan diperintahkan seorang punggawa untuk mengantar ke tempat ular tersebut.

setelah itu Ki Dalang mempersipakan dirinya, dia memutuskan berjuang seorang diri, dengan memohon kepada Alloh SWT secara batiniah dan secara lahiriah beliau mencari akal, bagaimana carnya melumpuhkan ular itu tanpa membahyakan dirinya. teringatalah beliau saat berada di Mataram di alun-alun Surokarto Solo sering diadakan acara Ramdogan yaitu pertunjukkan mengalahkan Harimau oleh para Ksatria Mataram.
harimau yang ganas dan kelaparan dibawa dalam sebuah kerangkeng yang disebut grogol, selama harimau ada dalam Grogol itu maka para penonton aman. maka Ki Dalang membuat grogol berbentuk sangkar seorang diri, kemudian setelah jadi di bawa ke tempat dimana ular ganas itu merajalela, dibawanya pula seekor kambing dan sebuah golok panjang untuk senjata melawan ular itu, kambing sebagai umpan ular ganas di ikatnya kambing itu di luar dekat grogol agar memudahkan Ki dalang mengayunkan Goloknya ke tubuh ular besar. dengan bersenjatakan golok ki dalang masuk kedalam grogol dan menunggu ular tersebut datang.

setelah beberapa waktu lamanya akhirnya ular tersebut datang, mengerikan dengan tubuh raksasa besar sekali dan panjang ular tersebut mendekati mangsannya yaitu kambing umpanan milik Ki Dalang, embikkan si kambing yang ketakutan menambah nafsu ular itu untuk segera menyerang, membelit dan melahanpnya, tapi tanpa di sadari sebilah Golok milik Ki Dalang telah siap membacok ular itu.

dengan Mulut lebar Ular itu mencaplok kambing, dan disaat itu Golok Ki Dalang di bacokkan ke kepala ular, Ui ular marah dan kesakitan lalu grogol dibelitnya dengan kuat, namun Ki Dalang tetap aman, dari dalam Grogol Ki Dalang Terus menghujani Ular itu dengan bacokan Goloknya bertubi-tubi, darah bersimbah si ular pun bermandikan darahnya sendiri hingga lemas dan mati.
orang-orang yang sembunyi melihat pertarungan Ki Dalang Vs Ular Raksasa Besar itu akhirnya keluar dan bersorak gembira, mereka berlari menghampiri grogol dan mengeluiarkan Ki dalang dari dalam grogol.

Ki dalang Redi Wijoyo dijunjung dan diarak menuju Kabupaten  untuk dihadapkan kepada Bupati Sawunggalih II, sebagian lagi orang menggotong bangkai ular raksasa.
sepanjang jalan menuju Kabupaten masyrakat menyambut dengan sorak sorai dan riuh gembira.

Bupati Kertonegoro Sawunggalih II melaksanakan janjinya, beliau bersama sentana Kabupaten membawanya ke suatu daerah di utara Gunung Tugel, disana Ki Dalang diperintahkan untuk "ngembor" sekuat dan sekeras mungkin kemudian beberapa orang berdiri berurutan sampai kira-kira mereka dapat mendengar teriakan Ki Dalang yang paling jauh, orang yang paling jauh mendengar teriakan ( Gemboran ) Ki Dalang untuk memasang patok tanda, maka tanah dari berdirinya Ki dalang untuk berteriak/gembor sampai patokan terakhir adalah milik Ki dalang Redi Wijoyo.
daerah itu disebut daerah Gembor sekarang masuk Desa Wirun Kecamatan Kutoarjo.

sedangkan Ki Dalang bertempat tinggal di Desa Tepus Wetan, setelah wafat di makamkan Di desa Tepus Wetan Kecamatan Kutoarjo. beliau terkenal dengan sebutan "Mbah Redi Bethithit" beliau yang menurunkan dalang-dalang di daerah Kutoarjo dan sekitarnya, sampai sekarang makamnya banyak diziarahi para Dalang dari mana saja.



By. Ndandung Kumolo Adi